Sabtu, 18 September 2010

Me and My Memory 5 " Love the Way You Lie "

           Akhirnya rasa itupun hilang tak berbekas. Akupun mulai terbiasa dengan Ayu. Bermain, dan belajar bersama. Layaknya teman biasa. Rasa canggung ketika menatap matanya dan rasa gelisah ketika berada didekatnya pun sirna. Kini aku bebas, merdeka.Tak lagi terbelenggu oleh rasa cinta tanpa usaha yang harus kusimpan hampir 3 bulan lamanya.
            Aku suka caranya menyadarkanku bahwa ia tak mencintaiku. Dengan tidak menyakiti perasaanku secara langsung. Caranya berbohong dengan berkata " aku kan suka padamu " sungguh samar-samar. Tetapi aku mengerti bahwa itu berarti tidak....wkwkwk
        Mungkin aku telah merasakan apa yang dirasakan oleh Eminem dan Rihanna yaitu " I Love the Way You Lie ".
         Hari berganti minggu, minggu berganti bulan, akhirnya akupun naik ke kelas XI. Kupilih jurusan IPA sebagai jurusan selama 2 tahun kedepan. Awalnya tak banyak siswa yang kukenal dikelas itu. Mungkin hanya    sekitar 12 orang. Itupun karena ke 12 orang itu adalah teman sekelasku sewaktu dikelas X.
         Hari pertama menapakkan kaki dikelas baru, XII IA 3, itulah kelas yang harus kuhuni setahun kedepan. Lama aku mencari bangku kosong untuk duduk, sampai akhirnya aku temukan sebuah bangku kosong disamping seorang siswa istimewa berpakaian rapi dengan tanda bintang hasil kekreatifan otaknya saat menggosok / menyetrika bajunya. Dialah temanku yang nantinya akan mengajariku filsafat orang tak punya, Miftahussalam.




To Be Continue.....

Artikel yang berkaitan



Tidak ada komentar:

Posting Komentar